Coba
deh kalau lagi jalan-jalan di mall atau
semacam super store atau hypermart gitu,
biasanya kita suka disamperin sama mas-mas atau
mbak-mbak yang nawarin kartu kredit. Ada aja jurusnya
yang dilayangkan biar kita
tertarik apply’ . Mulai dari syarat yang mudah,
proses yang cepat atau promo
ini itu plus merchandise yang lucu-lucu.
Iyes,
hari gini kartu kredit 2015 emang lagi
marak yang nawarin. Tergiur?
Boleh sih kalau kita bijak
memanfaatkannya. Jangan sampai kita
dibuat rempong gara-gara salah memanfaatkan uang plastik
itu. Belanja ini itu dengan
tinggal gesek bukan berarti ‘ketemu
lunas’, lho. Ada tagihan yang bakal datang di akhir bulan. Serem deh kalau denger cerita mereka
yang pusing gajinya minus melulu gara-gara tidak bijak memanfaatkan kartu kredit.
![]() |
promo belanja kartu kredit dari bank Danamon |
Pas
lirik outlet atau counter,
eh nemu promo menggoda. Bayangin aja, cicilannya 0%. Duh, mau,
dong. Ambil enggak? Pastikan kalau beneran butuh, silahkan ambil. Jangan laper mata sementara kita
bingung dari mana bayar
tagihannya. Hanya karena keren dan
cicilannya 0% trus
kita ngambil yang harganya paling
mahal. Iya sih bisa bayar 10% dari tagihan, tapi pikirkan lagi gimana
cara membayarnya biar gaji kita ga minus. Sesekali memanfaatkan
promo harga murah dengan bayar pake
kartu kredit sih asik-asik aja,
kok. Biasanya tiap bank di tiap
kota punya promo beda-beda. Tergantung merchant yang kerja sama. Kadang juga ada e-voucer
atau reward points yang bisa dikumpulkan. Jalan-jalan ke luar kota dan beburu kuliner? Manfaatin diskonnya!
Gimana Bayar
Tagihannya?
Oke,
ada pilihan bisa
bayar 10% dari tagihan, tapi
karena tagihan kartu kredit
mengatur sistem bunga berbunga, tagihannya
bakal terus membengkak. Di sisi lain,
kalau kita rajin membayar tagihan
sebelum jatuh tempo pake lunas pula malah
bisa kehilangan tawaran promo ini dan itu. Untuk yang satu ini, pintar-pintarnya kita mengatur pembayaran,
ya.
Harus Punya Berapa Kartu Kredit?
Daripada punya
banyak kartu kredit dari bank ini dan bank itu mendingan pakai satu kredit aja, dengan
limit yang tinggi. Dengan cara ini
kita ga pusing karena harus
bayar cicilan ke bank A, ban
B. Cukup
satu tagihan saja. Repot tuh, kalau bayar kartu kredit yang semuanya dipakai. Jangan lupa untuk memperhitungkan kemampuan
kita mengelola kartu kredit, Sebagai
ilustrasi, kalau pengeluaran bulanan
kita sebesar 6 juta dalam sebulan, maka mintalah
limit kartu kredit sampai angka
30 juta, jangan lebih. Tapi pastikan dulu yang 6 juta itu bukan gaji
kita yang habis dibelanjakan. Kalau
bijak mengelola finansial, mestinya
pengeluaran kita ga lebih dari
50% penghasilan atau pendapatan
bulanan. Dalam kondisi tertentu, bisa juga kita mengajukan kartu kredit tambahan. Still, kondisi setiap orang berbeda, apakah harus apply atau tidak. Kalau anggota keluarga butuh kartu kredit, bisa coba promo kartu kredit Danamon berupa family pack. Setiap kartu bakal punya limit masing-masing dan ada laporan transaksinya. Beberapa keuntungan lain yang kita dapatkan dari Bank Danamon antara lain:
- Bill payment dalam satu tagihan
- Fitur Travelink yang menarik
- Mengatur belanja dengan My Own Installment
- Discount
- Cash Advance di ATM
- Mobil Reload agar tidak kehabisan pulsa HP dan
- Credit Protection untuk melindungi tagihan
Nah, sudah punya gambaran mau mengajukan kartu kredit ke mana, kan?
Selain keuntungan di atas, masih ada gak keuntungan lain yang di tawarkan.
ReplyDeleteCoba aja stalking ke link yang ada di artikel ini, mas :)
DeleteEvi juga mikir, kayaknya cukup punya satu kredit aja ya ^^
ReplyDeleteIya, mending naikin limit aja, ya. Ga pusing bagi-bagi tagihan
DeleteBenar tuh, Mbak "0%" itu menggoda .... :D
ReplyDeleteAda juga yang menyarankan pake 2 kartu kredit ... hm yang mana ya? (wih kayak yang sudah mampu punya kartu kredit saja sayah)
Iya, mbak. 0% itu emang tawaran menarik. Apalagi kalau pas butuh ada tawaran 0%, asik banget, ya.
Delete