Thursday 25 July 2024

Tutorial Bikin Foto Pop Up Pake Canva

 Siapa nih yang suka ngotak ngatik Canva dan pengen nyoba hal yang baru? Gimana kalau kita ngulik bikin yang kayak gini? 


Bikin, yuk? Caranya mudah, kok. Sekali praktik pasti bisa. 

Buka Slide Baru di Canva
Langkah pertama, siapkan dulu slide baru di Canva, ya. Jangan lupa untuk menyesuaikan ukuran slide dengan fotonya.  Misalnya saya mau ngedit foto ini.

Dari foto ini saya kepikiran buat bikin desain foto dengan tema adventure di Afrika kayak foto pada awal postingan. 

Jadi saya buka slide baru yang orientasinya landscape. Di sini saya pake blank template presentasi dengan ukuran 1920 px X 1080 px. Kalau diputer jadi orientasi portrait sama kayak ukuran buat igs, reel atau tiktok. 
Pada bagian ini, insert foto ke slidenya. Lalu mari kita mulai ngedit. 

Mulai Mengedit


Oiya, tampilan gambarnya udah diedit jadi kayak gini:

Untuk warna curvenya bebas aja, ya. Biar ga bikin bingung, warnanya kita bedakan dengan warna dasar pada slide. Setelah posisi layering dari curve sudah selesai kita buka slide kedua. 

Memberi Efek Shadow
Upload foto hasil download slide pertama di slide kedua. Di sini kita akan memberi efek shadow pada gambar. 


By the way, sebelum memberi efek shadow pada gambar/foto di slide kedua, hapus dulu latarnya dengan bantuan background remover atau magic grab. 

Jangan lupa ubah warna slide dengan warna lain (opsional untuk pilihan warna). Soalnya kalau warna slide ga diubah, bakal bikin bingung saat kita ngasih efek bayangan outline pada gambar. Jadinya kita ga  akan samar karena warna outline dan latarnya samaan.

Setelah itu download hasil editing pada halaman kedua dan save as png dengan pilihan backgroundnya dibuat transparan. 


Kasih Efek dan Layering  Foto Awal

Mari kita buka lagi slide ketiga. Upload hasil edit pada slide kedua di slide ketiga ini, ya.  . 


Saat menambahkan gambar kedua, jika gagal menghapus background, lakukan dengan cara magic grab. Di sini tap hanya pada bagian tubuh jerapahnya saja. Daun-daunnya ga kita butuhkan untuk layering, ya. 

Kalau ada yang nanya kenapa harus digrouping? Ini biar kita leluasa mengubah posisi gambar utama sebelum menambahkan teks ataunelemen lainnya. 

Daaaan ini hasil akhirnya. 


Dengan gambar yang sama, imajinasi teman-teman mungkin bakal menghasilkan hasil yang berbeda. Untuk elemen yang saya gunakan pada gambar akhir, saya spill di akhir tulisan ini


Share:

Monday 22 July 2024

Looks Store: Belanja Murah Skincare dan Kosmetik Original

Yang namanya belanja skincare dan kosmetik (minimal bedak atau lisptick) rasanya udah kayak sembako. Seenggaknya dalam list belanja bulanan, ada aja item yang masuk daftar belanjaan.

Misalnya nih sabun muka. Terus pelembab, tabir surya, hand body, shampoo, bedak, parfum... Huaaaa ternyata banyak ini mah.

Meskipun udah banyak online shop atau market place yang jualan kebutuhan kita yang dua ini (skincare dan kosmetik, kan?) rasanya beda aja kalau beli langsung ke tokonya. 

Semacam cekin uang dengan konsep 3D. Dilihat  Diraba, Diterawang 😄. Husss, jangan mikir ke mana-mana lho, ya. Maksudnya nyobain testernya, atau nanya-nanya sama BA kalau pas jajalin produk baru. 

Kayak gini:

"Kalau sunscreen buat tipe kulit kering, cocoknya yang mana?"

"Shade bedak yang cocok buat saya sebenernya yang mana, sih?"

Atau sekadar nyium aroma dari produknya,merasakan sentuhan produknya pas dioleskan ke kulit, lihat sendiri tone warna lipstick yang kita coba dan sebagainya. Ya, kan? 

Di Bandung ini saya kenal beberapa toko kosmetik atau skincare yang besar dan ramai. Tapi kalau harus ngongkos ya males, mending belanja online aja.  Males ngantri, males didesakin BA buat nyoba produk yang sebenarnya ga niat beli sayang ongkosnya huehehe. 

Mayan sih kalau estimasi dari sisi saya, selisih ongkosnya minimal setara pelembab bulanan yang saya pakai. 

Terus saya baru tau kalau ternyata deket rah saya tuh ada lho toko skincare, kosmetik juga toolnya yang deket dari rumah. Namanya Looks Store yang beralamat di Jalan Melong Asih No. 65, Bandung. Jaraknya cuma 1km aja. Kalau naik angkot ga lama dan murah hahaha. 

Tapi yang penting sih experiencenya. Ini yang bikin saya seneng saat belanja di sini. 

Koleksinya Banyak

Siapa sih yang suka pake Wardah, Viva, Silky Girl, Hanasui, Somethinc, Originote, Azarine atau Erha? Adaaaa di sini. One stop shoping deh. 

Kalau belanja online kadang kita harus CO dari beberapa toko, kan. Belum lagi kuota free ongkirnya yang limit 😄. Eh btw ngomongin soal olshop dan free ongkir, Looks Store juga ada di Shopee, lho. 

BA yang Ramah dan Informatif

Siapa pun pasti seneng kalau pas belanja dilayani dengan ramah dan dapat informasi yang memadai. Waktu belanja di sini saya sempet nanya-nanya serum yang saya beli, terus bingung milih jenis hand body sampai palet make up. Awalnya udah cocok sama shade salah satu brand. Terus saya nanya, kalau palet yang lebih lengkap dari ini ada, ga? 

Taunya saya diajak ke etalase lain dan dikasih rekomendasi brand lain. Dengan harga yang hampir sama saya dapat palet yang lebih lengkap, terus shade warnanya juga tetep pas buat warna kulit saya. 

O iya, waktu saya nanya soal palet warna yang pas buat warna kulit saya yang sawo matang dan agak gelap, saya dikasih rekomendasi warna yang ga saya bayangin sebelumnya. Tadinya warna kalem dan agak nude lebih aman. Ternyata salah, gesss. Warna yang dikasih tuh kayak gini. Hmmm apa ya istilahnya? 

Sempet sangsi tapi ternyata emang bener, warnanya lebih stand out buat muka saya. Aaah love it. Kakak BA panutan yang kangenable sih ini mah. 

Kualitas dan Harga Bersaing

Waktu belanja di sini, pas bayar di kasir saya membayar Rp. 180.000 untuk item-item. berikut:

1. Whitening  Gold Serum Hanasui 20 ml 

2. Vitamin ac + Collagen Serum Hanasui 20 ml

3. Sunscreen Collagen Water Hanasui 30 ml 

4. Body Lotion Zaitun Herborist 145 ml 

5. Pensil alis dari Viva

6. Sunscreen spray Originote  50 ml 

7. Palete Make Up Salsa Rhapsody

Coba kalau belanja di toko lain harus bayar berapa tuh? Lebih deh dari Rp 200.000 Selisihnya lumayan banget! 

Walau ga dilabelin harga coret ga usah khawatir. Soalnya emang harganya segitu udah kompetitif. Dan soal originalitasnya udah dijamin

No worry deh kalau kena prank ternyata produknya abal-abal. Wajah kita cuma satu-satunya. Ga ada yang jual spare partnya. Dah deh, jangan sampai mau murah malah jadi masalah.

Segera Launching Parfumnya

Selain produk-produk skincare, bodycare, kosmetik juga toolsnya, ga lama lagi juga akan hadit produk buatan sendiri yaitu Hello Sis! Akan ada 5 varian yang hadir dengan aroma unisex.  

Kalau biasanya botol parfum dikemas dengan dus,  Hello Sis! hadir dengan kemasan kaleng. Lucu banget. Bisa  dimanfaatkan buat nyimpen properti-properti imut di kamar  seperti jarum pentul atau peniti, gunting kuku atau jadi celengan mungkin? 

Saya udah nyobain nih wanginya. Yang warna putih itu love banget. Saya naksir sama aroma woodnya yang segar. Aaah can't wait buat kehadirannya❤❤❤. 

Anyway, jangan khawatir kalau kalian ga bisa ke toko ini karena ga di Bandung. Masih bisa banget kok belanja di shopee, tokopedia dan tiktok. 


Ini akun-akunnya, ya:

Shopee: beautylooklicious & whoosh.id.

Tokopedia: beauty look licious

Kalau mau datang ke toko ini langsung, udah muncul di googlemap atau klik aja ini, ya:

 https://g.co/kgs/hPE2Fb3

Sebagai panduan, kalau datang dari arah Paltiga, lurus aja terus sampai nemu supermarket Borma. Dari situ belok ke kanan (Jalan Melong Asih).  Kira-kira jarak 400 meter  atau 2 menit bakal ketemu tokonya. Patokannya deket Indomaret, atau disamping pintu masuk komplek Perumahan Mekar Wangi. 





Ada Produk Parfumnya Juga, Lh


Share:

Monday 1 July 2024

5 Kuliner Ini Mudah dijumpai di Kota-kota Besar

Waktu lagi nulis ini saya lagi merasa lapar dan mikir enaknya makan apa ya? Mau masak males mana air di rumah lagi seret. Harus dihemat san salah satunya ngurangin pemakaian air dari perkakas dapur yang dipakai masak. Muehehe 

Kalau lagi lapar gini biasanya ga jauh dari bakso atau nasi padang. Ya ga, sih? Trus kalau makan bakso kayaknya ga afdol atau kurang kenyang kalau ga ditambahin sama nasi. Ini kayaknya terpengaruhi omongan ortu kita kalau mau makan bakso harus sama nasi. 

Indonesia banget ya, ga makan nasi ya sama aja belum makan. Walau udah ngemil gorengan 3 biji plus 2 buras hahaha Buset dah (kata yang komen). 

Bukan cuma nasi padang aja yang setia (setiap tikungan ada) tapi juga makanan-makanan ini mudsah ditemui di setiap kota. 

Kupat Tahu Singaparna

Kupat atau ketupat ya sama aja. Kosa kata bahasa sunda menyebut ketupat ya jadi kupat. Bukan di Bandung aja, tapi juga di kota-kota lainnya kalau mau makan kupat ini yang paling mudah ditemui ya kupat tahu singaparna. 

Unik ya, padahal kan wilayah Tasikmalaya bukan Singaparna aja. Kupat tahu Singaparna berasal dari daerah Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. 

Di sinilah resep dan tradisi penyajian kupat tahu ini berkembang dan menjadi ciri khas daerah tersebut. Ditambah lagi jiwa dagang orang Tasik yang senang mengembara seperti halnya orang- orang Padang membuat kupat tahu jadi dikenal di banyak wilayah di Indonesia. Mana lagi rasanya emang enaaaak banget. Klop. Jadi deh kupat tahu ya identik sama kupat tahu singaparna. 

Gudeg Jogja
Ini juga banyak ditemui di berbagai daerah. Waktu saya kuliah di Unisba dulu ada mobil dagang khusus yang menjual gudeg. 

Tempat mangkalnya di depan  pos menwa, deket persimpangan yang menuju jalan Sawung Galing (ke kanan) dan ke kiri yang menuju Balubur. Hehehe jadi kayak geografi mini alias g map, ya? 

Ada yang udah pernah nyicipin gudeg Jogjanya Unisba ini? Kalau lagi jam makan siang tempatnya bisa ramai dan penuh. Emang enak sih gudegnya. Kalau maen-maen ke Bandung sempetin deh cicipin gudegnya Babeh ini. 

Pempek Palembang
Rasa cukonya yng khas bikin pempek jadi salah satu pengusir ngantuk. Seger dan pedas. Para ciwik-ciwik doyan banget. Banyak brand yang mengusung kuliner Palembang yang satu ini. Tapi juga ga sedikit lapak-lapak yang jualan atau produksi rumahan. 

Kalau versi rumahan, salah dua dari temen saya jago nih bikin pempeknya. Enak dan recomended banget. Made by order jadi fresh pas sampe ke tangan. Pengepakannya juga higienis. Aaah suka deh. Siapa nih yang air liurnya terbit demi membayangkan semangkok pempek palembang plus kuah cukonya itu? 

Sate Madura
Masih misteri buat saya, kenapa tukang sate yang keliling komplek jualannya mulai dari sore aja? Padahal lapak-lapak yang jualan  sate di siang hari juga ada tuh. Trus ga takut apa ya ketemu penampakan atau bandit yang keliaran malam?
Duh mulai ngaco saya🤣
Tapi mungkin ya dengan tool sederhana itu kayaknya gerah pol ngipas-ngipasin arang pembakarannya. Mana siang udaranya panas banget. 

Panas? 
Wait, mungkin pengaruh sinar matahari juga bisa bikin  daging dari satenya cepet rusak, ditambah lagi etalase mamang satenya sederhana banget. Ga mungkin bawa chiller atau sejenisnya. Ribet hahahaha

Soto Betawi
Ada banyak jenis olahan soto dari berbagai daerah. Misalnya ada soto bandung, soto banjar,  soto lamongan dan lainnya. Kurang lebih ada 20 macam. 

Kalau soto betawi merupakan perpaduan citarasa gurih, creamy, dan pedas dari kuah santan pekat, jeroan, dan rempah-rempah.  Pelengkapnya seperti emping, jeruk nipis, sambal, dan kerupuk khas Betawi, bikin soto Betawi jadi makin nikmat buat santap siang. 

Selain itu masih ada kuliner lokal seperti batagor bandung, bakso malang, atau lumpia semarang. Paling enak emang langsung  menjajal rasanya di kota asal makanan ini. 

Tapi olahan dari tangan mereka yang berasal dari kuliner ini juga jadi penggantinya. Ga kalah enak juga, kok. Apalagi kalau pembuatnya emang udah punya brand yang lekat dengan dunia kuliner. Udah deh, ga usah mikir lama. Peseeeeen

Share:

Thursday 20 June 2024

5 Fans TimnasTerbesar di Euro 2024

 "Oranje! orange! "

Ada yang udah pernah lihat video yang nunjukin kekompakan suporter Belanda meneriakan yel-yel alias chanting buat timnasnya? Saya dibuat amaze waktu lihat videonya. Diambil dari angle eagle eye (dah pasti pake drone ini mah) massa yang berkumpul itu banyaaaak  banget. Dan bisa-bisanya mereka kompak teratur gitu. 

Di tengah euforia penyelenggaraan Euro 2024, peran penting para suporter emang ga bisa dilewatkan begitu saja.  Bisa dibilang kalau mereka adalah pemain ke-12 dalam setiap pertandingan. Makanya waktu wabah covid melanda dan pertandingan bola yang diselenggarakan minus penonton itu rasanya garing banget. Ga seru. 

Para Tetangga

Sebuah kebetulan dalam penyelanggaraan Euro kali ini hampir semua negara-negara yang berbatasan dengan Jerman lolos untuk tampil dalam babak penyisihan grup yang terbagi dalam 6 grup. 

Dari kesembilan negara-negara. berikut, hanya Luxemburg saja yang absen. Kedekatan wilayah secara geografis membuat para pendukungnya jadi lebih mudah untuk datang dan memberikan dukungan bagi tim nasionalnya. 

Untuk sampai ke Jermam dari 8 negara ini bisa ditempuh dengan jalur darat atau udara. Via darat bisa ditempuh juga dengan kereta, bus dan taksi. Semisal dari Amsterdam ke Berlin bisa ditempuh dengan durasi 6 jam kurang sedikit atau sekitar 1 jam dengan pesawat. 

Sebenarnya suporter timnas di Eropa yang dikenal paling militan adalah timnas Inggris. Namun aksi para Het Orange Legioen alias fans timnas Belanda beberapa waktu lalu paling  menyita perhatian. Mereka emang gokil banget. 


Mari kenalan dengan para fans biar lebih akrab. 

5 Negara Eropa dengan Dukungan suporter Terbesar

1. Inggris

Seperti yang udah saya bilang sebelumnya, para holigan (julukan suporternya) menempati urutan pertama yang fanatismenya tinggi. Dalam setiap pertandingan di liganya, tingkat keterisin kursi di stadionnya bisa mencapai 99% persen. 

Posisi tribun yang dekat dengan tepian lapang juga jadi sisi lain yang menarik dari pertandingan di liganya. Jangan khawatir, walaupun jarak penonton dengan lapang sangat dekat, para penontonnya sangat anteng dan tertib. 

Sedekat ini batas tribun dan tepian lapang

Baca juga https://www.catatan-efi.com/2024/01/5-hal-tentang-jurgen-klopp-yang-bakal-dikenang-fans.html

Basis suporter terbesar dari timnas ini ada di Liverpool dan Manchester yang merah alias Menchester United. 

2. Italia

Setelah Inggris, menyusul di peringkat kedua adalah Italia. Kalau timnasnya mendapat jululan Gli Azzuri, maka Ultras adalah sebutan yang lekat dengan para pendukungnya.  

Jadi pengen nyeduh Capucino ga nih?

Fans dari timnas ini sebagian besar terkonsentrasi di klub-klub besar seperti AS Roma, Juventus dan Milan. Tingkat keterisian kursi penonton dalam setiap pertandingan di liganya adalah 93%.

3. Belanda

Jika timnasnya mempunyai julukan Oranje dan Het Nederlands Eftal (Dutch Eleven) para fansnya disebut dengan Net Orange Legioen. Wih, namanya kayak barisan tentara kompeni atau VOC ya? 😄

Menyala gaes

Para meneer-meneer fans setia dari tim berkaus orange ini paling banyak berasal dari klub Ajax Amsterdam. Sementara itu dalam setiap pertandingan di liganya, persentase keterisian bangku penontonya sekitar 89%.

4. Spanyol

Kalau inget Spanyol bayangan kita adalah atraksi matador dengan bantengnya yang fenomenal. itu, ya. Seperti atraksi bantengnya yang identik. dengan warna merah, timnas Spanyol ini punya julukan La Furia Roja alias Si Murka Merah. Julukan lainnya adalahLa Furia Espanola. 

Cewek-cewek Spanyol di tribun penonton

Spanyol adalah rajanya turnamen sepak bola internasional! Bayangin aja, Spanyol berhasil menjuarai  Euro 2008, Piala Dunia FIFA 2010, dan Euro Euro 2012. Bayangin! 3 turnamen dimenangkan secara berturut-turut. Keren ga, sih?

Sampai saat ini belum ada timnas lain yang bisa menyamai rekornya Spanyol.  Sebuah kebanggaan bagi para fansnya. Oiya, basis massa suporter terbanyaknya ada di klub Real Madrid, Atletico Madrid, Barcelona serta Valencia. 

5. Jerman

Sebagai tuan rumah penyelenggaran Euro kali ini, Jerman juga punya basis fans yang tidak kalah militan.  Ada sekitar 85% bangku yang terisi dalam pertandingan di liganya. Timnas yang punya julukan Die Manschaft  & Der Panzer ini punya basis massa suporter terbanyak berasal dari Bayer Munich, Borusia. Dortmund. serta Hertha Berlin. 

Jerman, makin lama makin panas

Selain kelima negara di atas, ada juga timnas Perancis berjuluk Les Bleus ini pun tak kalah militannya dalam hal dukungan penonton. Rasisme dan sentimen etnis yang tinggi tidak. mengurangi kecintaan suporternya meski para pemainnya banyak yang berasal dari latar etnis yang beragam. 


Share:

Wednesday 19 June 2024

Bikin Kolase Foto Ala Kertas Sobek di Canva

Beberapa waktu lalu di lini masa IG saya sempat bertebaran ide foto dengan konsep frame kayak kertas sobek gitu. Ekspresinya lucu-lucu. Ditambah lagi ide frame yang unik ini bikin hasilnya tambah estetis. 

Ternyata konsep frame ala kertas sobek begitu bisa kita buat juga dengan Canva, lho. Asiknya lagi dengan Canva ini bisa dibilang effortless. 

Bikin desain dengan Canva untuk konsep foto ini ga butuh properti dan ga cape harus foto shoot.  Bisa meminimalkan drama-drama yang ada aja muncul pas hari H.  Ya sama-sama tau ya, kadang ada aja yang telat, lokasi foto shoot tiba-tiba hujan atau cuacanya ga mendukung belum lagi drama noise minor kayak orang lewat dan merekanya ga peka 🤣. 

Jadi begini caranya. 

Seperti biasa kita buka Canva dan tentukan dimensi slidenya. Kali ini saya mau buat dengan ukuran instagram post alias square 1080x1080 px. 

Nyari framenya emang rada tricky. Karena kata kuncinya pake aksara chinese, begitu juga nala kreatornya hahaha, ampun deh. Untuk. mendapatkannya harus scroll ke bawah. Kalau saya udah nemu kata kunci dengan font alfabet nanti saya update di sini. Kurang lebih kayak gini kata kuncinya. 


Kita bisa mengombinasikan beberapa frame di atas atau cuma salah satunya saja. Setelah itu kita salin framenya di atas slide sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan.  Kemudian masukan satu persatu fotonya ke dalam frame. 

Setelah posisinya dirasa sudah oke dan rapi, kita juga bisa menambahkan elemen lainnya. Misalnya seperti ini. 

Kalau udah jadi, desain di atas bisa kita cetak jadi foto dan dikasih frame. Alternatif lainnya bisa dijadikan sampul album foto atau kaos kembaran.  

Kayak gini misalnya. 


Atau buat album foto seperti ini

So, ga usah bingung lagi bikin konsep kolase  ala sobekan kertas. Cepet dan ga pake lama cuma pake Canva aja.

Cusss. 




Share:

Monday 17 June 2024

Justin Hubner, Sahabat dan Suksesi Timnas

It's too easy win! 

Jawaban Justin Hubner sebenarnya santai saja waktu ditanyain pendapatnya soal kemenangan timnas Indonesia usai mengalahkan Vietnam. Tapi feelnya jadi beda. Jawabannya terasa savage karena yang nanyanya media dari Vietnam. Saya sendiri ngakak waktu lihat videonya. Hahaha lagian medianya Vietnam suka sentimen juga sama timnas Indonesia. 


Di bawah bimbingan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia tampil memikat. Melaju ke Piala Asia 2023 setelah 17 tahun vakum adalah sebuah  prestasi yang cemerlang. Keberhasilan ini juga tidak lepas dari andil para pemain naturalisasi semisal Jordi Amat, Justin Hubner, Thom Haye, Sandy Walsh, dan Marc Klok.

Mereka memberikan energi segar dan pengalaman berharga bagi Timnas. Kombinasi keahlian mereka dengan talenta lokal seperti Egy Maulana Vikri, Arhan Pratama dan Witan Sulaeman menciptakan tim yang kompetitif di panggung internasional.

Motivasi Sahabat

Di antara mereka yang memilih menjadi bagian dari timnas Indonesia, latar pilihan Justin Hubner punya cerita yang menarik. Kedekatannya dengan mendiang sahabatnya, Noah Gesser membuat Justin mencintai Indonesia.

Bersama Ivan Jenner, yang juga bersahabat dengan Noah, Justin bersumpah untuk membela timnas Indonesia jika diperlukan. Bahkan Noah yang mempunyai darah Indonesia dari ibunya yang lebih awal mencetuskan mimpinya itu.
Sebuah kecelakaan yang menimpa Noah pada tahun 2021 lalu tidak membuat mimpi Justin berhenti. Kalau kita buka profil instagramnya Justin, kita akan menemukan quote ini:
Never forget you Noah/Isay
Dipersatukan oleh Timnas


Sampai sekarang, masih banyak sisa pilpres kemarin jadi topik war-waran di lini masa media sosial. Gatel dan gerah bacanya. Belum lagi Oktober nanti bakalan ada lagi Pilkada serentak. Ga tambah puyeng apa?

But wait.

Saya yakin sebagian besar bahkan 99% suporter timnas kita datang dari latar politik yang berbeda. Terus karena beda pilihan politik jadi males nonton timnas? Kan enggak.

Bahkan sebagai pendukung Persib pun saya suka lho sama kreavitasnya Aremania yang Champion itu diadaptasi jadi salah satu chantnya timnas. Buat saya itu keren.

Penggunaan pemain naturalisasi di Timnas Indonesia tak luput dari kontroversi. Ada yang berpendapat bahwa hal ini merupakan solusi instan untuk meningkatkan prestasi sepak bola Indonesia. Di sisi lain, ada pula yang khawatir naturalisasi akan menghambat perkembangan pemain lokal dan identitas sepak bola nasional

Iya kah?

Timnas Perancis dan Latar Para Pemainnya

Saat di Indonesia sini pada ribut dan berantem soal pemain lokal vs pemain naturalisasi, jauh hari sebelumnya, timnas Perancis pada Piala Dunia 1998 dan Euro 2000 skuadnya dipenuhi oleh pemain-pemain berdarah campuran. Sangat multi etnis sekali. 

Tapi mungkin terlalu jauh buat mencet tombol mundur 26 tahun ke belakang, ya😂🤭. Baiklah, kita lihat skuad terdekat dari angkatan 2018. Beberapa di antaranya adalah:

Kyllian Mbappe

Hayo siapa yang ga familiar sama striker mahal ini? Mbappe yang kini merumput bersama PSG? Walau lahir dan besar di Perancis, dalam tubuh Mbappe mengalir darah Kamerun dari sang ayag serta Al Jazair dari ibunya.

N'golo Kante

Kante yang ga suka rusuh kalau duel sama lawannua ini memang made in France tapi kedua orangtuanya 100% dari Mali, asli.

Paul Pogba

Mantan pemain Manchester United ini pun kedua orangtuanya bukan dari Perancis, melainkan Guinea.

Lalu masih ada Oliver Giroud yang berdarah Italia, Antoine Griezmann yang berdarah Jerman - Portugal, Ousmane Dembele dengan ayahnya dari Nigeria dan sang ibu dari Senegal serta kiper ganteng dari Tottenham Hotspur yang ternyata ayahnya dari Spanyol, tepatnya Catalonia.

Cuma Perancis aja?

Tentu enggak.

Dari timnas Inggris kita kenal Harry  Maguaire si manusia ikan (nama Maguaire diplesetin netizen jadi mujaer) ternyata kedua ortunya berasal dari Irlandia, negara yang pernah jadi koloninya Inggris. 


Bersama Harry Maguaire rekan timnasnya yang berasal dari Irlandia ada Jack Grealish, Declan Rice, serta Hary Kan. Lalu ada Bukayo Saka yang berdarah Nigeria atau Jude Bellingham yang ibunya darj Afrika. Itu baru sebagian saja skuad Inggris yang berlatar lintas etnis. 

Mari kita bergeser ke Jerman yang jadi tuan rumah penyelenggaraan Piala Eropa 2024. Ada Ilkay Guendogan eks pemain Manchester City. Meski lahir di Gelsenkirchen, ia mewarisi darah Turki dari orangtuanya. Ilkay juga tidak sendirian, masih ada Ruediger berasal dari Sierra-Leone, atau Leroy Sane dari Senegal.

Sane ini unik, ia bisa memilih 3 timnas yang bisa dibelanya yaitu, Jerman, Perancis dan Senegal. Kok bisa? 

Jadi begini. Ayahnya, Souleymane Sane seorang pemain timnas Senegal yang mendapat kewarganegaraan Perancis karena menetap lama di sana. Sane yang lahir dan besar di Jerman akhirnya memutuskan untuk menjadi pemain timnas Jerman juga bersama Jamal Musiala dan Jerome Boateng yang bukan Jerman asli.
 
So? 
Terlepas dari pro dan kontra, naturalisasi menjadi salah satu strategi yang digunakan PSSI untuk meningkatkan prestasi Timnas Indonesia.

Yes, naturalisasi bukanlah solusi jangka panjang. Tapi kita butuh katalisator selain tetap memberikan pembinaan pemain muda agar regenerasi pemain timnas tidak terputus.

Pentingnya Pembinaan Jangka Panjang

Pembinaan sepak bola usia dini yang terstruktur dan berkelanjutan menjadi kunci untuk melahirkan pemain-pemain muda berkualitas. Selain itu, diperlukan kompetisi internal yang kompetitif dan infrastruktur yang memadai untuk menunjang perkembangan sepak bola di Indonesia.

Pada akhirnya, kunci kemajuan sepak bola Indonesia terletak pada keseimbangan antara penggunaan pemain naturalisasi dan pembinaan pemain lokal. Naturalisasi dapat digunakan sebagai solusi jangka pendek, namun pembinaan pemain muda harus menjadi fokus utama untuk menumbuhkan ekosistem sepak bola yang kondusif dan melahirkan talenta-talenta baru yang bisa bersaing di level lebih tinggi lagi.

Share:

Sunday 16 June 2024

IPNU IPPNU Kota Bandung Siap Menjadi Penggerak Perubahan dan Berkarya

Hari sabtu, 15 Juni 2024 lalu PC IPNU IPPNU Kota Bandung resmi dilantik. Momen spesial ini menandai dimulainya babak baru bagi para kadernya. 

Dalam sambutannya, Ibram Ibrahim - selaku ketua pelantikan, menyampaikan tema pelantikan yang selaras dengan semangat perubahan dan berkarya.

Tema pelantikan ini diambil dari landasan pemuda-pemudi khusus dari Kota Bandung yang kosong dalam mental health."  - Ibram Ibrahim.

Lebih lanjut lagi ia menjelaskan jika untuk melakukan perubahan, kita harus keluar dari zona nyaman. "Untuk melakukan perubahan, kita harus keluar dari comfort zone. "

Ibram Ibrahim berharap IPNU dan IPPNU Kota Bandung dapat menjadi penggerak perubahan, khususnya di Kota Bandung dan kota lainnya. "IPNU beserta IPPNU kota Bandung semoga bisa menjadi penggerak khususnya di kota Bandung dan kota lainya," harapnya.

Pentingnya adaptasi terhadap perubahan juga jadi poin lain yang ditekankan oleh ketua pelaksana pelantikan ini. "Beradaptasi dari perubahan. Perubahan atau adaptif perubahan itu berperan sangat penting dalam ipnu dan ippnu maka dari itu saya mengambil tema ini agar IPNU dan IPPNU bisa manjadi perubahan yg lebih baik dan berkarya," pesannya.

Pelantikan PC IPNU IPPNU Kota Bandung ini dihadiri oleh berbagai tamu undangan, termasuk para pengurus NU dan IPNU IPPNU dari berbagai daerah. 

Acara pelantikan ini dimeriahkan dengan berbagai penampilan seni dan budaya dari para pelajar NU.



Share:

Friday 14 June 2024

Skuad Liverpool di Euro 2024

 Euro 2024 sudah di depan mata. Kali ininpesta bola 4 tahunan tim-tim nasional di Eropa akan diselenggarakan di Jerman. 

Dibuka pada tanggal 14 Juni, dengan partai pembuka grup A di mana Jerman sang tuan rumah akan berhadapan dengan Skotlandia. 



Sebelum  acara digelar, yuk kita kenalan dulu dengan para punggawa Liverpool yang akan membela timnasnya. 

Kiper: VítÄ›zslav JaroÅ¡ 

Wajar kalau kebanyakan dari kita ga familiar dengan kiper yang satu ini. Persaingan di starting XI terfokus pada Alisson dan Caoimhin Kelleher. 

Belakangan Kelleher seakan mengirim sinyal ingin hengkang jika tidak mendapat tempat utama di tim. Ga mudah memang dan dilematis. Kalaupun Kelleher sampai hengkang, masih ada Adrian dan Pitaluga yang jadi back up untuk Ali. 

Saat ini status Vitezslav adalah sebagai pemain pinjaman di klub SK Sturm Graz (Bundesliga Austria) dan memainkan 14 pertandingan. 

Posisinya di timnas juga belum mendapatkan pemain utama dan masih 0 caps. Walau ikut serta dalam daftar pemain timnaa Ceko, Vitezslav masih harus bersaing dengan Jindrich Stanek.  

Kiper The Reds untuk kategori U21 ini akan mengakhiri masa pinjamannya di Sturm Graz dan kembali berlatih lagi di ground campnya Liverpool setelah putaran Euro 2024 berakhir. 

Bek (Pemain Belakang) 

Nah di posisi belakang lumayan seru. Ada 6 pemain yang dipanggil untuk membela timnasnya.  Mereka adalah Virgil Van Dijk   (Belanda), Ibrahima Konate (Perancis),  Andy Robertson (Skotlandia), Joe Gomez dan dan Jarell Quansah (Inggris). 

Kolega-kolega mereka di timnas? Dah deh jangan ditanya. Timnas Inggris, Belanda dan Perancis punya tradisi kuat di ajang Euro ini. Meski begitu, timnasnya Robbo alias Skotlandia juga ga bisa diremehkan.  Apalagi grup A yang dihuni Jerman, Hungaria, Skotlandia dan Swiss. Kalau Jerman jadi primadona jadi juara grup, posisi runner up bisa jadi rebutan ketiga timnas lainnya. Eh tapi gimana kalau Jerman flop? Nah, seru juga kan persaingan grup. Ini? 

Terus Arnold ke mana? Ada, kok. Dia juga dipanggil  arsitek timnas, Paman Gerbang Selatan alias Gareth Southgate. 

Pemain Tengah (Mid Field) 

Ada pemain  juga yang dipanggil untuk membela timnasnya, yakni Ryan Gravenbergh (Belanda) lalu ada Dominik Soboszlai (Hungaria) serta Trent Alexander Arnold dan Curtis Jones (Inggris).  

Kalau di klub Arnold diplot sebagai bek kanan, Southgate lebih suka menempatkan Arnold sebagai mid fielder. Lebih aman di sini kayaknya karena Arnold. adalah tipe pemain yang naluri menyerangnya kuat. Kalau udah merangsek nyerang pertahanan laman, ia bakal keteteran untuk kembali ke posnya untuk membantu pertahanan. Lihat sendiri kan gimana final Champions 2023 waktu lawan Madrid kemarin? 

Pemain Depan (Striker) 

Untuk posisi penyerang ada Diogo Jota  yang dipanggil timnasnya (Portugal) dan Claudio Gakpo (Belanda). 

Sementara rekan lainnya  sesama striker kebetulan berasal dari benua Amerika (Luis Diaz & Darwin Nunez) serta Mo Salah (Afrika - Mesir). 

Peluang Juara

Secara timnas saya ga punya dukungan tetap sekalipun jadi fans Liverpool. Kejutan kuda hitam seperti yang dilakukan Yunani di Euro 2004.

Prestasi terbaik Inggris adalah ketika lolos ke final tapi sayang, asa untuk merengkuh trofi juara Euro pertam kandas di tangan timnas Italia.

Meskipun para pemain asuhan Southgate digembleng kerasnya persaingan di liga Inggris, tapi materi pemainnya belum cukup mumpuni untuk jadi favorit juara. Jelek enggak bagus banget enggak.. Hayo bingung ga, tuh? 

Mungkin seru juga nih kalau Belanda yang sudah lama puasa gelar (terakhir juata. 1998 saat mengalahkan Uni Soviet) jadi juar pada kejuaraan kali ini. Who knows? 

Tapi lagi-lagi sensasi kuda hitam tetap paling bikin exciting buat dinikmati. Apalagi sebagai penonton yang nothing to loose. Bebasin aja. 

Siapapun yang Juara semoga pemain-pemain ini nantinya waktu balik ke klub kembali utuh alias ada yang bawa oleh-oleh cedera. No, baik-baik ya kalian semua. 




Share: