Monday 14 July 2014

Roadshow Family Entertraining Muhammad Teladanku 2014 di Bandung

Kalau ditanya ada berapa lagu atau nasyid yang menceritakan sosok idola Nabi Muhammad saw, maka akan banyak judul yang langsung teringat. Sebutlah Rindu Rasulnya Bimbo, Muhammadkunya Ebith Beat A, Rinduku BPM, atau lagu-lagu Maher Zain  yang banyak mengungkapkan kecintaan kepada Rasulullah saw dan masih banyak judul lainnya yang sudah kita dengar. 

Sosok yang satu ini memang sangat istimewa., Terpisah belasan abad, namanya selalu disebut, diakui jadi tokoh yang berpengaruh di dunia. Allah memang sudah menjamin kalau Rasulullah adalah teladan paling sempurna untuk manusia, dari bangun tidur sampai tidur lagi. Soal ibadah sampai bermuamalah dengan yang berbeda agama pun bisa kita temukan contohnya dengan menekuri sejarah/shirahnya. Seperti yang ditulis oleh Eka Wardhana, buku yang terbit dalam beberapa jilid.

Credit: Sygma Daya Insani
Tapi akan terasa beda 'feelnya' kalau lebih dari sekedar membaca. Visualisasi yang melibatkan gerak, musikalisasi dan monolog membuat yang menyaksikannya jadi lebih tersentuh. Seperti itu yang saya rasakan saat mengikuti Family Entertraining Muhammad Teladanku (FEMT) yang digelar Sygma Daya Insani di Bandung. Setelah melalukan tur di 3 kota sebelumnya (Lampung, Surabaya, dan Jakarta), Bandung jadi kota pamungkas penyelenggaraan  acara ini.


Didukung Bunda Neno Warisman yang sudah kawakan sebagai seorang pemain karakter, Bunda Kurnia Widhiatuti, seorang praktisi parenting yang piawai untuk urusan story telling, dan Kang Nugie Al Afghani, penyanyi yang juga pernah menjadi penyiar di radio MQ serta pemerang pendukung lainnya seperti  Cahya Ruwanda dan Kang Hari BPM dari Kuping Production yang terlibat dalam penggarapan pentas  ini.

Bertempat di lantai 8 ruang Edelweis,  gedung Wahana Bakti Pos, Jalan Banda, Bandung saya dan teman, Teh Imas sampai ke lokasi sekitar jam 8 kurang sedikit. Karena acaranya bertajuk Family, ga heran banyak peserta yang datang dengan rombongan keluarga. Sesekali juga terdengar bisikan bocah-bocah yang bertanya kenapa begini, kenapa begitu setiap ada adegan panggung  yang membuat mereka penasaran.

Didukung dengan sound system yang apik, efek cahaya yang mumpuni dan layar besar di sisi kanan kiri panggung membuat penontong yang kebagian kursi di deretan belakang masih bisa mengikuti dan menikmati acara ini. Kami berdua duduk di deretan depan (kalau tidak salah deret ke 4 atau ke lima) di sayap kanan ruangan. Baru saja duduk sambil menungu acara dibuka, sudah terkesima menikmati lantunan shalawat yang dibawakan Sami Yusuf dan kawan-kawan yang berjudul Supplication. Sambil iseng berkomentar , Teh Imas bilang para penyanyi pendukung ini jauh lebih keren dari West Life. Setuju banget. Coba simak deh.



Cahya Ruwanda muncul di panggung mengawali pentas dengan menyanyikan lagu Man Jada  Wa Jadda disusul oleh monolog Bunda Neno yang menceritakan seorang wanita pengusaha yang frustasi karena jarang bertemu suaminya serta putera semata wayangnya, Fatih. Sosok Fatih ini yang kemudian jadi benang merah untuk berlanjut ke babak demi babak dalam pagelaran Family Entertraining Muhamad Teladanku (FEMT). 

Secara kesuluruhan semua untaian kisah sukses membuat para hadirin terisak, menangis haru. Saya sendiri langsung merinding ketika dikisahkan Rasulullah saw melarang Jibril untuk menghukum penduduk Thaif yang melemparinya, alih-alih memintakan balas dendam, Rasulullah malah mendoakan agar kelak, dari mereka akan lahir umat yang shaleh/ah. Kisah lainnya yang bikin  tersentuh adalah cerita romantisnya kisah Aisyah dan Rasulullah saw, termasuk ketika tersiksanya Ummu Mukminin ini didera fitnah kejam yang membuatnya terpisah selama berbulan-bulan dengan Rasulullah tercinta.

Selain kisah Nabi, diceritakan juga Sultan Muhammad Al Fatih, penakluk Konstantinopel yang menjawab ramalan bahwa kaum muslim akan berhasil menaklukan Romawi. Rahasia terbesar pemimpin muda ini juga diungkapkan dalam monolog ini.

Bukan hanya monolog saja, Bunda Neno juga mendaulat semua anak-anak yang hadir  untuk naik ke panggung dan membisikan kunci yang jadi rahasia orang-orang hebat. Satu lagi momen haru saat mereka kembali ke orang tuanya dan melakukan seperti yang diminta Bunda Neno. Sempat dibuat penasaran setelah akhirnya mengerti apa yang dimaksud, saya berjanji untuk melakukan hal yang sama dengan anak-anak saya nanti, insya Allah.

Sebelum acara ditutup, semua hadirin mengikrarkan komitmenya sebagai keluarga pecinta Rasulullah saw. Salah satunya adalah bertekad kuat untuk sungguh-sungguh menjadikan keluarga untuk tunduk dan patuh pada ajaran dan sunnahnya hingga akhir jaman.

Rencananya, paling lambat roadshow FEMT ini akan digelar kembali  pada bulan Ramadan yang akan datang. Mudah-mudahan bisa lebih cepat, seperti yang sudah diselenggarakan yang pertama kalinya pada bulan Nopember 2013. Sangat saya rekomendasikan untuk diikuti, dengan investasi Rp. 100.000, benefit yang didapatkan  lebih dari sekadar worthed. Seperti kutipan dari monolognya:
Apa lagi yang bisa kau katakan tentang cinta kalau Rasulullah sudah mengajarkannya?
By the way, sebagai pemancing kepo, coba simak video cuplikan acara FEMT di Jakarta tahun kemarin di bawah ini. Tertarik? Pasti, dong.








Share:

5 comments:

  1. investasi 100ribu ya sis efi hehe... agak mikir juga :D tp acaranya kayaknya bagus ya, bandung sayangnya..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tinggal di mana emang Mbak? insya Allah rejekinya bakalan ada:)

      Delete
  2. Suarane mesti apik2 yo, Mbaaa. . .

    ReplyDelete
  3. Many times people find they have either locked themselves
    out of their homes, their cars or their office and do
    not know what thedy are going to do.Round thee clock is what makes these locksmiths in Miami
    special. You can look att the specifications and prices of the security
    devices you want to purchae when you search online.


    Have a look at my web-site ...

    ReplyDelete

Silakan tinggalkan jejak di sini, saya bakal kunjung balik lewat klik profil teman-teman. Mohon jangan nyepam dengan ninggalin link hidup. Komentar ngiklan, SARA dan tidak sopan bakal saya delete.